Lompat ke isi utama

Berita

Awasi Secara Melekat, Bawaslu Kota Kediri Kawal Pengiriman Logistik Pilkada 2024

Pengawasan Logistik pilkada

Bawaslu Kota Kediri Awasi Secara Melekat Distribusi Logistik Kotak Surat Suara Untuk Pilkada 2024

Kota Kediri, 17 September 2024. Bawaslu Kota Kediri melakukan pengawasan secara melekat pengiriman logistik berupa kotak surat suara di Gudang KPU Kota Kediri. Truk pengiriman datang pukul 20.00 WIB di Gudang KPU Kota Kediri membawa logistik berupa kota surat suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur dan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kota Kediri Tahun 2024.

Kotak surat suara diterima oleh Komisioner KPU Kota Kediri, Roihatul Jannah. Dalam bukti tanda terima tercatat 814 kotak surat suara, yang terbungkus dalam 163 box, untuk 404 TPS dan 3 TPS lokasi khusus di Kota Kediri.

Saat KPU Kota Kediri menerima kotak surat suara tersebut, turut hadir menyaksikan dari perwakilan Polres Kediri Kota, Kejaksaan Negeri Kota Kediri, dan Kodim 0809.

Kotak surat suara dikirim sesuai dengan jumlah TPS di Kota Kediri yaitu 814 kotak surat suara yang terbagi pada 407 TPS tanpa ada cadangan. Kemudian, untuk pengecekan kerusakan kotak surat suara akan diketahui pada saat pelipatan surat suara.

Diketahui bahwa kotak surat suara yang bertuliskan KPU Pemilihan Tahun 2024 ini, tanpa terdapat tulisan maupun warna pembeda antara Kotak Surat Suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur dengan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Kota Kediri Tahun 2024.

Sedangkan, untuk tulisan yang tertera pada kotak surat suara tersebut meliputi, Nomor TPS, Lokasi PPS, Lokasi PPK, Kabupaten/Kota dan Provinsi.