Panwascam Se-Kota Kediri Umumkan Nama-Nama Terpilih Panwaslu Kelurahan Pilkada 2024
|
Kota Kediri, 31 Mei 2024. Panitia Pengawas Pemilu di tingkat Kecamatan se-Kota Kediri telah umumkan nama-nama terpilih Calon Anggota Panwaslu Kelurahan dalam Pilkada tahun 2024. Pengumuman ini dirilis melalui sosial media baik dari Panwascam maupun Bawaslu Kota Kediri sekaligus laman pengumuman resmi website Bawaslu Kota Kediri.
Yudi Agung Nugraha selaku Ketua Bawaslu Kota Kediri menyampaikan bahwa dari 46 formasi yang dibutuhkan ada 2 formasi yang kosong yaitu dari Kelurahan Balowerti dan Kelurahan Rejomulyo Kecamatan Kota, Kota Kediri. Hal ini dikarenakan peserta yang mengikuti seleksi wawancara tidak memenuhi syarat (TMS).
"Panwascam se-Kota Kediri sudah menyeleksi nama-nama yang lolos menjadi calon anggota Panwaslu Kelurahan. Hal ini berdasarkan rapat pleno yang sudah dilaksanakan di setiap Kecamatan oleh Panwascam," ujarnya
"Namun berdasarkan hasil dari rapat pleno, ada dua kelurahan yang masih kosong formasinya yaitu Kelurahan dari Kecamatan Kota. Hal ini dikarenakan peserta yang mengikuti seleksi wawancara tidak memenuhi syarat (TMS)," tambahnya
Nama-nama yang telah dinyatakan terpilih sebagai anggota Panwaslu Kelurahan tersebut, selanjutnya wajib mengikuti pelantikan dan pembekalan pada hari Minggu, 02 Juni 2024 Pukul : 07.00 WIB bertempat di Hotel Grand Surya Jl. Dhoho No.95 Kediri.