Persiapan SKPP Daring Bu Eli Melakukan Rapat Melalui Media Daring
|
Kota Kediri. Kordiv Humas Hubal Bawaslu Provinsi Jawa Timur Nur Eliya Anggraini sebagai penanggung jawab SKPP Daring di Provinsi Jawa Timur mengajak rapat koordinasi secara online dengan Bawaslu Kabupaten/ Kota se-Jawa Timur dalam rangka persiapan pelaksanaan SKPP Daring yang akan dibuka pada tanggal 2 Mei 2020 oleh Bawaslu RI.
Dalam rapat kali ini, Eli menyampaikan beberapa hal, di antaranya:
- Bahwa pelaksanaan SKPP Daring ini dilaksanakan oleh Bawaslu RI dibantu oleh Bawaslu Provinsi dan Bawaslu Kabupaten/ Kota.
- Topik dan sub topik materi SKPP
- Time line SKPP Daring
- Mekanisme pelaksanaan SKPP Daring
Bawaslu Kota Kediri siap membantu pelaksanaan SKPP Daring bagi peserta yang berada di wilayah Kota Kediri diawali dengan pembuatan WA grup dengan peserta SKPP.

Tag
PENGUMUMAN